Monday, October 4, 2010

Penjualan Mercedes Geser Lexus di Amerika Serikat  

TEMPO Interaktif, Washington - Produsen mobil mewah asal Jerman, Mercedes Benz, menggeser posisi Lexus (produk mewah milik Toyota) dalam penjualan selama September di pasar Amerika Serikat. Di Negeri Abang Sam itu, Mercedes membukukan penjualan 20.675 unit di bulan kesembilan 2010.

Laporan lembaga konsultan pemasaran global, HIS Automotive, yang dilansir indiatimes.com, Selasa (5/10), menyebut penjualan mobil asal Jerman itu tedongkrak penjualan Mercedes E-Class.

Sehingga total penjualan Mercedes, termasuk van Sprinter, sepanjang September telah mencapai 22 persen dari total pangsa pasar sedan mewah.

Sebelumnya, posisi teratas penjualan sedan kelas premium itu ditempati Lexus, sedan mewah besutan Toyota. Penjualan Lexus pada kurun waktu yang sama hanya 16.948 unit atau 6 persen dari total pangsa pasar. Padahal pada saat yang sama salah satu model terbaru Lexus ES mengalami booming.

"Sebelumnya, Lexus memang menduduki posisi puncak di segmen mobil premium. Namun saat ini posisi itu diambil oleh Mercedes dan BMW," kata Joe Barker, seorang analis HIS Automotive.

Penjualan Bayerische Motoren Werke (BMW), rekan senegera Mercedes pada September lalu tercatat mencapai 18.228 atau 21 persen dari total pangsa pasar. Dengan penjualan sebesar itu, BMW menduduki peringkat kedua.

ARIF ARIANTO



Powered by WizardRSS | Full Text RSS Feeds

05 Oct, 2010


--
Source: http://www.tempointeraktif.com/hg/prototype/2010/10/05/brk,20101005-282582,id.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment